oleh

BUMDes Mulya Jaya Penarik Makin Berkembang

Penarik.seribufakta.com – Badan Usaha Milik Desa (BUMDes)desa Mekar mulya kecamatan penarik Kabupaten Mukomuko berdiri sejak tahun 2014 semenjak di keluarkannya Perdes nomor 1 tahun 2014 di beri nama BuMDes Mulya Jaya,sejak BUMDes ini berdiri untuk tahap awal dan tahap ke dua BUMDes Mulya Jaya masih vakum alias belum ada kegiatan atau unit yang di jalankan hingga masuk ke tahap ke-tiga dan di lakukan perombakan kepengurusan lagi.

Sehingga BUMDes Mulya Jaya yg ada di desa Mekar Mulya baru mulai ada unit usaha yang di jalankan hingga sampai saat ini.

Ketua BUMDes Mulya Jaya Sutikno saat di mintai keterangan oleh media ini via WA, beliau menjelaskan Alhamdulilh setelah di lakukan perombakan pengurus BUMDes Mulya Jaya bisa mulai aktif dan sangat bermanfaat sekali untuk masyarakat dan tentunya sebagai salah satu sumber PAD desa setempat.ujarnya.

Dan untuk modal usaha BUMDes Mulya Jaya ini, kami dapatkan penyertaan modal dari desa yang sampai saat ini sudah mendapat penyertaan modal empat kali yaitu: pada tahun 2017 sebesar Rp.69.531.571,tahun 2018 sebesar Rp.7.271.000,tahun 2019 sebesar Rp.70.559.500 dan tahun 2020 sebesar Rp.92.263.500.

Itu besaran nilai penyertaan modal dari Pemdes Mekar mulya yang kami kelola.

Adapun jenis-jenis unit yang BUMDes Mulya Jaya kelola saat ini antara lain, pengelolaan pasar desa, perdagangan sarana produksi pertanian (Saprodi), perdagangan bumbu dapur dan sayuran,jasa keuangan (BRI Link)serta Budi daya ikan lele dan alhmdulilh sampai saat ini unit usaha BUMDes Mulya Jaya tersebut masih terus berjalan dan terus kita tingkatkan.

Dengan adanya BUMDes ini,kita juga bisa ciptakan lapangan pekerjaan dan bisa merekrut karyawan dari masyarakat setempat yang kebetulan belum ada pekerjaan sehingga hal ini bisa untuk mengurangi angka pengangguran di desa.

Selain bekerja, tentu saja para karyawan baik yg mengelola budi daya ikan dan karyawan yang di toko dan di pasar semua sedikit demi sedikit tetap bisa menyerap ilmu pengetahuan.sehingga kedepannya rekan-rekan yg terhubung di BUMDes bisa menciptakan sebuah lapangan pekerjaan sendiri dan pada ahir tahun 2020 kmaren, BUMDes Mulya Jaya telah menyetorkan PAD kpada desa sebesar Rp.11.460.000.

kedepannya kami bertekad supaya BUMDes yang kami kelola akan semakin besar dan tentu saja untuk PAD juga makin meningkat.kata ketua BUMDes Mulya jaya.

Harapan kami,kami berharap semoga pemerintah Kabupaten Mukomuko melalui dinas Perindag supaya mendukung dan mensuport BUMDes yang ada di desa-desa dalam wilayah Kabupaten Mukomuko sehingga kedepannya BUMDes bisa menjadi usaha yang bergengsi dan tentu saja dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.pungkasnya.(Bbng)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *