oleh

Bupati Hijazi Lantik Direktur Poltek Raflesia

Curup.seribufakta.com – Bupati Rejang Lebong, H. Ahmad Hijazi, SH. M.SI melantik dan mengambil sumpah Raden Gunawan sebagai Direktur terpilih Politeknik (Poltek) Raflesia Kabupaten Rejang Lebong di Gedung Pola Setdakab Rejang Lebong pada Senin, (14/9) pagi.

Hadir dalam pelantikan pagi itu, Wakil Bupati Rejang Lebong, H. Iqbal Bastari, Ketua DRPD Rejang Lebong, Mahdi Husen, Sekda Rejang Lebong, R.A. Denni, dan ketua Yayasan Pratiwi Curup.

Dalam kesempatan itu Bupati Hijazi mengatakan, meskipun Poltek Raflesia berada dibawah binaan pemerintah daerah, Bupati Hijazi tidak pernah ikut campur dalam penunjukan direktur.

“Saya tidak melakukan intervensi dan tidak menunjuk siapapun dalam pemilihan direktur Poltek yang baru. Saya serahkan ke internal mereka. Biar mereka yang memilih pemimpinnya sendiri,” ujar Bupati Hijazi.

Bupati berpesan agar direktur yang baru dapat beradaptasi sebagai seorang pemimpin dan merangkul kebersamaan agar saat menjalankan tugas tidak ada kesulitan.

“Yang pertama dia harus beradaptasi dulu. Walaupun dia seorang dosen disana tetapi harus beradaptasi sebagai seorang penimpin. Kemudian dia harus merangkul dalam kebersamaan, sehingga nanti dalam menjalankan tugas tidak ada kesulitan,” pungkasnya. (Is)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *