oleh

Bupati Mukomuko Pastikan Bayar TPP ASN

Mukomuko.seribufakta.com – Bupati Mukomuko H.Sapuan memastikan bahwa uang Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP)akan sesegera mungkin di cairkan,Rabu(28/4). Hal tersebut di ungkapkan kepada awak media Seribufakta,di sela-sela kesibukan jadwal kerja kepala Daerah.

Saat media ini menanyakan terkait masalah pembayaran TPP ASN tahun 2021,yang sudah berjalan tiga bulan tapi belum di bayarkan.beliau mengatakan dan menerangkan masalah pembayaran TPP Pegawai,Saya baru saja menandatangani SK nya dan mudah-mudahan secepatnya setelah di aploud, maka akan segera untuk di bayarkan.

Hal itu sesuai dengan keputusan terakhir dari Mendagri, setelah kita daya upayakan beberapa waktu terakhir ini dan hal tersebut sudah di sesuaikan dengan Standar Nasional yakni standar dari BPK.Ujar H.Sapuan.

Hal tersebut di ungkapkan juga oleh kepala Badan keuangan Daerah (BKD) Mukomuko Agus Suarman melalui Sekretaris BKD Kasimin.

Sekretaris BKD Kasimin mengatakan untuk pembayaran TPP ASN yang 3(tiga)bulan yakni dari bulan Januari hingga Maret tahun 2021,insya Allah akan secepatnya di cairkan kisaran anggaran untuk pembayaran TPP ASN Kabupaten Mukomuko selama 3(tiga)bulan yakni sebesar Rp.12 miliar.dan yang untuk TPP ASN pada tahun 2020 dan belum di lakukan pembayaran,hal ini karena saat ini masih menunggu Audit BPK dan hasilnya nanti apakah TPP ASN tahun 2020 yang belum terbayarkan masuk hutang daerah atau tidak,itu yg belum kita ketahui.

Kalau memang masuk Hutang Daerah,maka hal tersebut bisa di anggarkan di APBD-P tahun 2021.ujar kasimin.(Bbng)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *