oleh

Cendana Fair Ke XXI dan HUT SMAN 5 Ke 47 kota Bengkulu Berlangsung Meriah

Bengkulu.seribufakta.com – Cendana Fair SMA Negeri 5 Bengkulu ke XXI dan bertepatan dengan HUT SMAN 5 ke 47 berlangsung meriah.

Acara ini dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Bengkulu, Eri Yulian Hidayat melalui sekretaris Syahjudin,M.Pd,Selasa (31/1/2023) bertempat di SMAN 5 kota Bengkulu berlangsung meriah.

Dalam opening Cendana Fair ini, nampak hadir diantaranya Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi, Kapolsek Ratu Samban, Kepala Taman Budaya, Kepala sekolah, tamu dan undangan lainnya.

Kegiatan Cendana Fair ini terdiri dari 22 lomba dan pertandingan. Diantaranya  futsal, basket, badminton, karate.

Ketua Panitia Cendana Fair,  Hafiz Alfarrel mengatakan, kegiatan lomba sudah berjalan 3 minggu dan pada hari ini Cendana Fair melaksanakan openingnya yang mengusung tema Kebudayaan Bengkulu.

Menurut pantauan media ini bermacam-macam ditampilkan ketika opening berlangsung dan juga ada bazar makanan.

Untuk kegiatan formalnya menampilkan Tari Persembahan, Pencak Silat, pemukulan Dhol, pengibaran bendera Cendana Fair.

Lalu untuk kegiatan hiburan menampilkan Band, Drum Band, Teater, dan Paduan Suara.

Semua yang tampil dalam kegiatan Opening Cendana Fair itu adalah siswa dan siswi SMA Negeri 5 itu sendiri.

Acara tersebut mendapat banyak ucapan dari berbagai khalayak. Bahkan ada juga dari Wakil Walikota dan Gubernur Bengkulu.

Karena tema dari acara tersebut adalah Kebudayaan Bengkulu, maka panitia sama guru-guru mengenakan pakaian yang melambangkan ciri khas Bengkulu. Seperti  kain besurek.

Untuk Closing Cendana Fair itu sendiri, lanjutnya, itu akan diadakan pada 17 Februari mendatang. SMA Negeri 5 akan mengundang artis Ibukota, yaitu Band Last Child dan band lokal, Heroes Band.

“Untuk penutupan nanti kita bakal mengundang artis ibukota, semoga orang-orang ramai ikut serta, ikut melihat melihat kemeriahan dari Closing Cendana Fair,” kata Hafiz.(Adv)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.