oleh

Dikbud Benteng Menetapkan Proses PBM Dilaksanakan Tatap Muka 50 Persen

Benteng.seribufakta.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Benteng menetapkan Proses Belajar Mengajar (PBM) di sekolah, tetap dilaksanakan dengan tatap muka 50 persen.

Saidirman,SE,M.Si menjelaskan untuk siswa yang terpapar Covid-19 diminta untuk melaksanakan isolasi mandiri (Isoman).

Siswa bersangkutan boleh melaksanakan PBM secara daring dari rumah. “Setelah dilakukan pencegahan penyebaran Covid-19, tidak ada tambahan lagi siswa yang terpapar Covid-19,” jelasnya.

Dia menambahkan kondisi siswa yang sempat terpapar covid saat ini sudah mulai membaik.

“Kami akan terus melakukan pemantauan perkembangan Covid-19. Apabila kasus terus bertambah dan siswa yang terpapar Covid-19 kembali bertambah, bukan tidak mungkin PBM akan kami kembali daring. Dalam beberapa pekan kedepan kondisi ini akan kami pantau terus,”tegas Saidirman,01/03/2021.

Dengan kondisi adanya siswa yang terpapar Covid-19, Saidirman meminta semua sekolah mencegah peningkatan penyebaran covid di setiap sekolah. Sekolah harus lebih ketat dan disiplin dalam menerapkan prokes.

“Terus rutin melaksanakan penyemprotan disinfektan, mengecek suhu siswa sebelum masuk areal sekolah, menyediakan masker untuk siswa dan mengaktifkan semua tempat cuci tangan yang ada di sekolah. Jangan sampai ada tempat cuci tangan yang tidak berfungsi. Selain itu tetap perhatikan jarak antar siswa, jangan sampai mereka berkerumun,” imbau Saidir.(nahnu/adv)

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *