oleh

Dinkes Kaur Merilis Terpapar Covid-19 Sebanyak 164 Orang, Sembuh 135 dan Isolasi 24

Kaur.seribufakta.com – Dinas kesehatan Kabupaten Kaur mencatat yang terkonfirmasi covid-19 sebanyak 164 orang.

Virus corona suatu penyakit yang sangat membahayakan umat manusia di seluruh dunia termasuk Indonesia yang saat ini mengalami peningkatan terpapar covid -19 yang lazim kita sebut dengan sebutan virus Corona.

Melihat adanya peningkatan di saat bulan yang penuh berkah ini, bahkan ingin memasuki penyambutan hari kemenangan umat yaitu idul Fitri, kita semua di landasi rasa kecemasan dan was-was, bagaimana tidak dengan lonjakan banyak yang terpapar covid -19, kita semua harus tetap menjaga protokol kesehatan(Prokes) yang selau di canangkan pemerintah.Ujar kasi surveilan imunisasi Dinkes Kabupate Kaur Popi Handriani,S.KM,Kamis 06/05/2021.

Saat media ini mencari keterangan terkait peningkatan yang terkonfirmasi (Terpapar) virus covid -19 di ruang kerjanya Popi Handriani.S.KM menjelas pada media ini yang terpapar positif 164 orang.Sembuh 135 orang, yang di isolasi 24 orang sampai hari hari yang rilis hari ini positif 1 orang warga kaur selatan.

Dari hasil inilah kami dari pihak dinas kesehatan menghimbau pada masyarakat agar tetap mematuhi himbauan pemerintah dimana kita di ingatkan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan demi memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 yang sangat membahayakan setiap orang.Tutup Popi Handriani.S.KM.(Samsudin)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *