oleh

Gerak Cepat Polsek Trastrunjam Datangi Tanki Silo Terbakar

Mukomuko.seribufakta.com – Kapolsek Trastrunjam Kapolres Mukomuko telah terjadi kebakaran tangki silo (Rebusan Karnel/Inti Sawit) di Pabrik PT. SAP Desa Telang Medan Kecamatan Selagan Raya Kabupaten Mukomuko, 1/10/2020.

Petugas piket polsek Teras Terunjam Bhabinkamtibmas Bripka Teguh Kurniawan dan Bhabinkamtibmas Briptu M. Sadli mendatangi Lokasi Pabrik PT. SAP Desa Talang Medan yang telah terjadi Kebakaran Tangki Silo bagian Nomor 2 (Dua) yang berjumlah 4 (Empat) Tangki.Hal ini di ungkapkan Babinkambtibmas Bripka Teguh Kurniawan.

Adapun kronologis kejadian yaitu karyawan sift malam Reno jabatan bagian pres melihat asap tebal dibagian Tengki Silo nomor 2, asap yang ditimbulkan tersebut menutupi semua bagian lokasi perebusan pabrik dengan adanya hal tersebut Reno melaporkan kepada Mandor bahwa telah terjadi kebakaran Tengki Silo Nomor 2 dengan jumlah keseluruhan tangki Silo berjumlah 4 (empat) buah.

Maka dengan hal tersebut Karyawan pabrik dan tim pemadam kebekaran bersama dengan Bhabinkamtibmas Polsek Teras Terunjam melakukan pemadaman Tengki Silo tersebut. Kegiatan selesai sekira pukul 04.00 wib telah selesai dipadamkan untuk situasi berjalan dengan aman dan lancar.

Dengan beberapa saksi antara lain:
1. Nama Reno umur 30 tahun jabatan bagian pres alamat desa lubuk sahung kecamatan Selagan Raya.
2. Nama Ario Tampubolon umur 23 tahun jabatan mandor produksi alamat desa Talang Medan kecamatan.l Selagan Raya.
3. Nama Hendra Saputra umur 27 tahun jabatan Mandor Produksi alamat perumahan PT. Sap desa Talang Medan kecamatan Selagan Raya.(Bbng).

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *