oleh

Gus Huda:Makna Ngopi Bareng Ngobrol Perkara Iman atau Ngolah Pikir

Mukomuko.seribufakta.com – Kegiatan mengaji di komunitas ngopi bareng malam rabu kemarin tetap dilaksanakan oleh para jamaah dikediaman Gus Huda,Rabu 15/7/2020.

Ada yang menarik dalam pengajian komunitas ngopi bareng kali ini karena dihadiri juga sahabat sahabat dan tamu tamu dari pesisir selatan sumatera barat.

Pada kesempatan kali ini ustad Gus Huda dalam pengajiannya mengangkat tema Niat. Beliau mengungkapkan bahwa niat merupakan sesuatu yang vital yang merupakan langkah awal dari segala kegiatan ataupun ibadah apapun namanya. Segala aktivitas dan ibadah apapun harus diawali atau didahului dengan niat, maka apa yang kita lakukan insyaallah barokah serta berjalan dengan baik. Akan tetapi jika ibadah atau kegiatan yang akan kita kerjakan tidak diawali dengan niat maka semua akan menjadi sia sia.

Gus Huda selaku guru besar dalam pengajian dan komunitas tersebut juga selalu menekankan pentingnya kerukunan,menjaga nilai nilai etika, sopan santun dan keramahan disegenap jamaah komunitas ngopi bareng sehingga dengan kehadiran kita yang memiliki karakter yg humanis dan penuh etika kita harapkan jamaah lain atau orang lain menjadi nyaman.

Selain itu, gus huda yang menggelar pengajian dengan cara unik ini juga mengajak seluruh masyarakat umum untuk bersama sama mengaji sambil ngopi bareng di kediaman beliau.

Di akhir acara dengan media ini Gus Huda menambahkan ngopi bareng mempunyai makna NGOLAH PIKIR atau NGOBROL PERKARA IMAN.pungkasnya.(01)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *