oleh

HUT ke-47, Pemkot Support Basarnas Tingkatkan Kinerja

Bengkulu kota.seribufakta.com – Walikota Bengkulu yang diwakili Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik Hilman Fuadi membuka secara langsung pelatihan pertolongan dibangunan runtuh dan ruang terbatas di Kantor Pencarian dan Pertolongan Bengkulu, Kamis (04/03/2021).

Kegiatan ini dalam rangka memperingati HUT Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) ke-47 yang diikuti 50 peserta baik dari Kabupaten dan Kota dan berlangsung selama 6 hari. Selain itu, Basarnas juga telah menggelar beberapa kegiatan lomba antar pegawai Kantor SAR Bengkulu dan instansi lainnya.

Digelarnya kegiatan ini bertujuan untuk Basarnas dan Potensi SAR agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam memberikan pelayanan SAR kepada Masyarakat, karena selama ini sinergitas dan solidaritas antara Basarnas dan potensi SAR menjadi kunci keberhasilan operasi SAR yang tidak bisa kita prediksi.

Dalam sambutannya, Hilman mengungkapkan Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu sangat mensupport kegiatan Basarnas dalam rangka HUT ke-47.

“Ini suatu langkah yang baik. Harapan kita setelah pelatihan ini, Kota Bengkulu memiliki personil yang tangguh dan profesional dalam setiap penanggulangan bencana. Dan semoga ke depannya Basarnas dapat terus mengelar pelatihan kebencanaan baik tingkat regional maupun nasional,” ujar Hilman.

Ke depan, Hilman juga berharap pelatihan ini dapat diikuti unsur lainnya seperti Tagana, Pramuka, PMI dan lainnya. Menurutnya, wilayah pesisir Sumatera merupakan lokasi rawan bencana termasuk Bengkulu, maka dari itu semua komponen harus saling bersinergi.

“Semoga pelatihan ini ke depannya dapat diikuti juga oleh unsur lainnya seperti Tagana, Pramuka, PMI dan lainnya,” tambahnya.

Disela sambutan, Hilman juga berpesan kepada peserta untuk semangat dalam menjalankan pelatihannya.

“Untuk para peserta ikutilah pelatihan ini dengan serius dan disiplin tinggi serta semangat agar ilmu yang diterima nanti dapat diaplikasikan dan disebarkan kepada masyarakat di daerahnya masing-masing,” tutupnya. (Adv) 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *