oleh

Merujuk Anjuran WHO, Gubernur Rohidin bagikan Masker Gratis

Bengkulu.seribufakta.com – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, memberi imbauan pada pedagang dan masyarakat agar mematuhi aturan pemerintah, dalam menjalankan program penggunaan masker.

Imbauan dengan tema ‘Gerakan Pedagang Wajib Pakai Masker’, merujuk pada anjuran Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), untuk mencegah penyebaran virus corona.

Gubernur Bengkulu kesepuluh ini terus melakukan kampanye anjuran WHO sekaligus bagi-bagi masker gratis bagi pedagang dan masyarakat. Kali ini, Rabu (29/04/20), ia terjun langsung ke Pasar Pematang Gubernur Kota Bengkulu.

“Maka ini gerakan wajib pakai masker seluruh pedagang di Bengkulu. Kita akan sisir semua pasar di Kota Bengkulu. Kalau sudah selesai kota baru kita akan ke kabupaten kabupaten,” jelas Gubernur Rohidin.

Pembagian masker kain dibawah koordinasi Diskanertrans Provinsi Bengkulu ini, juga melibatkan Organisasi Kepemudaan (OKP) yang tergabung dalam GMKI (Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia) Cabang Bengkulu.

“Jadi pembagian masker ini antara Pemprov Bengkulu dan GMKI mengadakan kerjasama. Apalagi kita yang turun ini merupakan mahasiswa yang berasal dari luar Bengkulu yang tidak pulang ke daerah asal sesuai instruksi pemerintah kita berpartisipasi dalam pencegahan covid-19 ini,” kata Sekretaris Cabang GMKI Bengkulu Gery Simanjuntak. (Adv) 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *