oleh

Pejuang Veteran Tentang Kota Bengkulu,Saat Peringati HUT RI Ke 74

Bengkulu.seribufakta.com –  17 Agustus merupakan hari kemerdekaan Republik Indonesia, pada tanggal tersebut Pemkot Bengkulu melaksanakan upacara pengibaran bendera merah putih serta menggelar beberapa kegiatan dalam menyambutnya. Pada 16 Agustus 2019, Pemerintah Kota (Pemkot) menggelar kegiatan untuk menciptakan persatuan, yaitu makan akbar 1000 nampan nasi kebuli, serta melaksanakan upacara pengibaran bendera merah putih Sabtu (17/8/2019).
Walikota Bengkulu Helmi Hasan usai melaksanakan upacara bendera di halaman Kantor Walikota, Sabtu mengatakan, sangat mendukung penuh seluruh program program Pemerintah Indonesia.
“Pemkot Bengkulu mendukung dengan rencana Presiden Indonesia memindahkan ibukota negara ke Kalimantan. Selain itu, Kami mengajak seluruh anak bangsa untuk lebih tingkatkan persatuan dan kesatuan, karena dengan persatuan dan kesatuan modal kita untuk membawa bangsa ini menjadi bangsa yang besar,” ucap Walikota Bengkulu Helmi Hasan.
Semntara itu, Ketua pejuang Veteran Bengkulu, Ribut Ariyadi mengaku bangga atas kemajuan Kota Bengkulu.
“Alhamdulillah dibandingkan beberapa tahun yang lalu, Kota Bengkulu sudah jauh lebih bagus. Semoga kedepannya lebih bagus lagi,” ucapnya.
Selain itu, pejuang veteran angkatan Seroja, Mukhtar mengatakan mendukung penuh Visi Pemkot Bengkulu dalam mewujudkan Bengkulu Bahagia dan Religius.
“Dengan adanya program program religius, dapat menjadikan jiwa anak bangsa yang kuat dan lebih baik lagi. Karena jika jiwa dan hati generasi penerus bangsa ini baik, Insya Allah akan menciptakan rasa persatuan dan kesatuan. Karena kunci mewujudkan bangsa ini menjadi besar adalah Persatuan dan Kesatuan,” ungkapnya.
Ia menceritakan, sangat bangga atas acara makan akbar nasi kebuli di masjid Agung Akbar At Taqwa.
“Kemaren kami diajak walikota untuk makan nasi kebuli. Sungguh hati kami sangat terenyuh saat pemerintah sangat memperhatikan kami yang sudah tua ini.
Ia menambahkan, sangat tidak percaya bisa menyantap makan bersama nasi kebuli ini di Kota Bengkulu..
“Sebelumnya saya pernah merasakan makan nasi kebuli ini di Mekkah Arab Saudi, ini kok bisa ada di Kota Bengkulu. Ini nasi kebuli bukan main enak rasanya, dimana bapak Walikota mengajak kita solat bersama terus dilanjutkan makan bersama. Semoga kedepannya ada lagi ajakan makan nasi kebuli seperti ini,” harapnya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *