oleh

Sambangi Musibah, Anggota Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa Kompak Bantu Warga

Mukomuko.seribufakta.com – Mengetahui warga di Desa Sidodadi  Dusun 1 Kecamatan Penarik  Kabupaten Mukomuko yang menjadi wilayah Binaan mendapat musibah, Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Penarik Raya Aipda  Noor  Sareh bersama dengan Kepala Desa didampingi perangkat siang hari ini Kamis (21/11) melaksakan kegiatan sambang musibah secara bersama.

Kapolres Mukomuko AKBP Yayat Ruhiyat, S.IK, didampingi Kapolsek Penarik  Raya  Ipda  M. Resky  S.Tr.K, melalui Aipda  Noor  Sareh menerangkan kegiatan sambang ini juga disertai dengan pemberian bantuan bahan pokok sebagai bentuk kepedulian dan upaya meringankan beban warganya yaitu Bapak Bayu Wibowo.

Musibah yang dimaksud tambahnya, Istri dari Bapak Bayu Wibowo melahirkan bayi dengan kondisi cacat bibir sumbing sehingga saat kita datang juga sekalian memberikan dorongan motivasi agar mereka tetap tabah dan kuat menerimanya.

Bersama Kepala Desa kita juga akan segera melakukan upaya seperti menghubungi dinas terkait agar anak tersebut segera mendapat bantuan medis pungkasnya mengakhiri.(sumber tribratanews Mukomuko).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *