oleh

Rekomendasi 5 Stand Mixer Terbaik 2021

-Ekonomi-232 views

Meski kamu bisa membuat beberapa jenis adonan dengan tangan, namun semua akan menjadi lebih efisien jika menggunakan mixer. Tersedia dua jenis mixer di pasaran yaitu hand mixer dan stand mixer. Kamu lebih memilih menggunakan hand mixer atau stand mixer?

Jika kamu menggunakan hand mixer, ada beberapa jenis adonan yang tidak bisa kamu aduk dengan alat tersebut. Selain menawarkan kekuatan lebih kecil, hand mixer juga akan terasa berat jika dipegang dalam waktu yang lama. Sementara jika menggunakan stand mixer, kamu tidak hanya akan menikmati proses mengaduk adonan yang otomatis saja, namun beberapa produk stand mixer pun hadir dengan aksesoris tambahan untuk membuat berbagai jenis makanan.

Dari sekian banyak stand mixer yang beredar di pasaran, produk manakah yang terbaik ditahun 2021 ini? Untuk memudahkan kamu menemukan stand mixer yang terbaik, berikut dibawah ini rekomendasi 5 produknya yang patut dipertimbangkan, diantaranya yaitu :

KitchenAid Artisan Series

KitchenAid Artisan Series memberikan berbagai kemudahan dalam membuat adonan. Stand mixer ini dibuat dengan desain yang kokoh dan modern, sementara wadahnya yang berkapasitas 4,8 liter terbuat dari bahan stainless steel yang tidak hanya aman untuk makanan saja, namun juga anti karat dan super tahan lama. Artinya, kamu pun bisa mengaduk adonan dengan berat hingga 3kg.

Bosch Kitchen Machine MUM44RI

Kamu patut pertimbangkan Bosch Kitchen MUM44RI ini jika ingin mendapatkan hasil adonan profesional. Karena telah dilengkapi dengan motor bertenaga 500W yang kuat dan cepat, adonan apapun akan lebih cepat jadi dan teraduk sempurna ketika menggunakan stand mixer ini. Tersedia mangkuk pengaduk berukuran 3,9 liter yang cukup besar, sehingga kamu bisa membuat adonan yang banyak hanya dalam satu kali proses saja. Nikmati pilihan 4 kecepatan adonan yang sesuai dengan preferensi dan fitur Multi Motion Drive untuk adukan yang lebih efisien.

Turbo ProChef EHM9588

Turbo ProChef adalah salah satu stand mixer terbaik ditahun 2021 yang hadir dengan mangkuk stainless steel ektra besar berkapasitas 5,5 liter. Yang membuat stand mixer ini berbeda dengan yang lainnya adalah mangkuknya yang didesain dengan gagang ergonomis dan tutup pada bagian atas, sehingga bisa menghindari tumpahnya adonan saat diaduk dengan mode cepat.

Menariknya lagi terdapat fitur pengaturan waktu yang bisa diatur sesuai keinginan, sehingga kamu tidak perlu terus – menerus memantau proses adukan. Selain itu, ada fitur lampu sorot yang berfungsi untuk melihat kedalam adonan dengan lebih jelas.

Ravelle Stand Mixer

Ravelle Stand Mixer memiliki desain unik dan berwarna pastel untuk dekorasi dapur yang lucu. Kualitasnya pun tidak kalah bagus, produk ini dilengkapi dengan mangkuk stainless steel berkapasitas 4,5 liter dan menawarkan hingga 8 pilihan kecepatan dan mode Pulse. Ada juga lampu indikator LED untuk kemudahan operasi. Tidak perlu khawatir listrik menjadi lebih mahal, sebab stand mixer ini hanya membutuhkan konsumsi daya sebesar 400 Watt saja yang lebih rendah dibandingkan mixer lainnya.

Cosmos Planetary Stand Mixer Artisan CM-8000

Cosmos Planetary Stand Mixer adalah pilihan tepat bagi kamu yang ingin membuat adonan dengan hasil profesional dengan biaya lebih murah. Aksesoris mixer berkapasitas 4 liter ini terbuat dari bahan metal yang non-toxic dan tahan lama. Menariknya lagi, terdapat fitur Bowl Cover pada mangkuk untuk memudahkan menuangkan adonan agar tidak tumpah ke lantai.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *